Sunday, May 12, 2013

Banana Bread / Banana Cake

Dulu, kalau ada pisang ambon yang sudah terlalu matang untuk dimakan, biasanya aku langsung membuangnya atau memasukkannya ke tempat pengomposan. Tapi sekarang tidak lagi, setelah salah seorang teman men-share resep banana bread di facebook. Setelah mencoba satu kali, aku merasa pas dengan resepnya dan berusaha mencobanya lagi alias ketagihan :).


Resep banana cake atau banana bread ini merupakan favoritku. Bukan karena aku sudah berhasil membuatnya atau karena rasanya paling enak, tapi karena membuatnya mudah sekali. Dalam prosesnya kita hanya perlu mencampur-campurkan semua adonan dan tidak membutuhkan mixer.

Bahan yang digunakan


Untuk membuat 1 (satu) loyang banana bread dibutuhkan bahan-bahan sebagai berikut:
  • 3-4 buah pisang ambon yang sudah matang, haluskan
  • 1/3 cup mentega/margarin yang dicairkan
  • sebutir telur, kocok dengan garpu
  • 1 cup gula palem atau gula pasir
  • 1 teaspoon vanilla
  • 1 teaspoon soda kue
  • sedikit garam
  • 1 1/2 cup tepung terigu serba guna
Cara pembuatan

Untuk membuat banana cake/banana bread ini, kita tidak membutuhkan mixer. Cukup sendok kayu/spatula saja.

Tahap pembuatannya adalah sebagai berikut:
  1. Panaskan oven pada temperatur 175oC. 
  2. Campurkan mentega/margarin dan pisang ambon yang sudah dihaluskan dalam sebuah mangkuk besar
  3. Masukkan gula, telur, dan vanila ke dalam adonan
  4. Taburkan soda kue dan garam dan aduk hingga rata
  5. Terakhir, masukkan tepung terigu dan aduk hingga merata
  6. Olesi loyang dengan margarin/mentega dan tuangkan adonan ke dalamnya.
  7. Panggang selama kurang lebih satu jam
  8. Setelah matang, dinginkan dan iris sebelum dihidangkan.


No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Share